!-- Javascript Ad Tag: 6454 -->

Wednesday, April 2, 2014

.lektabilitas Jokowi dan PDIP Terus Menurun

.lektabilitas Jokowi dan PDIP Terus Menurun

ASATUNEWS - Tingkat  Elektabilitas (perolehan suara) Calon Presiden dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Joko Widodo memang masih menempati posisi teratas di berbagai lembaga survei, tapi menunjukkan tren atau kecenderungan terus menurun sejak pencapresannya diumumkan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri pada 14 Maret 2014 lalu.

Hasil survei "Indonesia Mencari Pemimpin" yang dirilis oleh Pusat Data Bersatu (PDB) menyebut persentase tren elektabilitas Jokowi pada Maret 2014 menurun menjadi 29,8% dari 36% sepanjang September 2013. Sementara itu, Central Studi dan Informasi (CSI) menyebut elektabilitas Jokowi anjlok menjadi 23,15% dari 28,21% pada akhir Februari 2014 lalu.

Meski demikian, tren elektabilitas Jokowi masih di posisi teratas dibandingkan capres lain, seperti Prabowo Subianto, Dahlan Iskan, dan Wiranto.

Peneliti PDB Agus Herta S menduga, penyebab terus merosot tren elektabilitas Jokowi di mata publik karena sosok Jokowi yang masih disokong sejumlah media dan menjadikannya sebagai sumber utama pemberitaan di media massa. "Lama diekspos media, tidak ada yang baru diberitakan oleh media," kata Agus di Hotel Grand Sahid, Jakarta, Rabu (2/4).

Menurut Agus, untuk kembali menaikkan tren elektabilitasnya harus ada isu hangat dan berbeda sebelumnya dari Jokowi. "Harus menaikkan isu-isu hangat yang tidak ada sebelumnya. Buat isu-isu baru," ucapnya.

Sementara itu, Wilem Zai peneliti dari CSI mengatakan, elektabilitas Jokowi sulit bertahan di tengah-tengah kekecewaan rakyat yang terus meningkat terhadap Jokowi.

"Jokowi sekarang praktis mengabaikan Kota Jakarta dengan segudang masalah kota yang membebaninya. Tanpa keseriusan Jokowi mengurus Jakarta akan menyebabkan ledakan kekecewaan warga terhadap Jokowi. Ini sangat memengaruhi elektabilitas Jokowi ke depan," ujar Wilem di Jakarta, Rabu (2/4).

CSI juga merilis hasil penelitiannya mengenai elektabilitas parpol peserta pemilu: PDIP masih dinilai unggul dengan estimasi peroleh suara 17,8% , Partai Golkar 16,6%, Partai Demokrat 15,2%, dan Partai Gerindra 11,3%..

No comments:

Post a Comment