DI JUAL tanah 350 m2 JL TNH MERDEKA GG GEBRAS NO 16 KP RAMBUTAN Jaktim murah HARGA MAU NAIK JADI RP 20 JT/m2 (lokasi dkt toll, mau di bangun Apartemen) Hub: sdr Rachmat Edy (Tlp) 08158034244, Wahyu Eko Buwono 089622855780
!-- Javascript Ad Tag: 6454 -->
Friday, September 13, 2013
Tips berwisata ke Singapura
Tips berwisata ke Singapura
Itinerary adalah rencana perjalanan anda di Singapore. Pembuatan Itinerary diperlukan agar perjalanan anda lebih terjadwalkan.
Itinerary sebaiknya dibuat fleksibel, serealistis mungkin, dan bisa berubah sesuai kebutuhan.
Di Singapura anda harus sering berjalan kaki ke mana-mana, jadi siapkan kaki anda agar tidak kram di hari terakhir.
Liburan yang panjang
Liburan di Singapura selama 5 hari 4 malam adalah waktu yang cukup panjang. Anda punya cukup waktu untuk bepergian ke banyak tempat, sehingga tidak perlu terburu-buru.
Sebenarnya anda mempunyai waktu jalan-jalan efektif sekitar 3,5 hari. Hari pertama anda tidak bisa jalan-jalan full, karena separuh hari dipakai untuk berangkat dari Indonesia.
Sebagian besar hotel di Singapore checkin pukul 14.00, anda baru bisa menaruh barang bawaan setelah checkin, jadi anda baru bisa jalan-jalan setelah pukul 14.00.
Hari terakhir anda akan susah jalan-jalan karena anda harus checkout dari hotel sebelum pukul 12.00.
Itinerary Hari Pertama
Hari pertama adalah hari keberangkatan anda dari Indonesia. Sebaiknya anda naik pesawat dari Indonesia sekitar pukul 10.00. Sampai Bandara Changi jam 12an, anda bisa makan siang dulu.
Setelah makan siang, anda bisa menuju ke hotel untuk checkin dan menyimpan barang bawaan anda di hotel.
Itinerary Hari Pertama
=================================================================================
Hari | Jam | Tujuan | Keterangan
=================================================================================
Rabu | 10.00 | Bandara Sukarno Hatta | Berangkat dari Jakarta
| 12.00 | Bandara Changi | Tiba di Singapura
| 13.00 | Bandara Changi | Makan Siang
| 14.00 | Hotel XYZ | Check in
| 15.00 | Singapore River | Keliling Singapore River
| 17.00 | Merlion Park | Foto-foto di patung Merlion
| 18.00 | China Town | Makan malam dan belanja
| 21.00 | Marina Bay | Keliling Marina Bay
| 23.00 | Hotel XYZ | Tidur
Itinerary Hari Kedua/Ketiga/Keempat
Di hari ke-2, ke-3, ke-4, anda punya waktu full. Waktu yang banyak ini bisa anda manfaatkan untuk pergi ke tempat seperti Pulau Sentosa, Jurong Bird Park, atau Singapore Zoo yang membutuhkan waktu 3-4 jam untuk mengunjunginya.
Itinerary Hari Ke-2, 3, 4
=================================================================================
Hari | Jam | Tujuan | Keterangan
=================================================================================
Kamis | 08.00 | Hotel XYZ | Persiapan jalan-jalan
| 09.00 | Vivocity | Makan pagi
| 10.00 | Universal Studios | USS
| 16.00 | Pulau Sentosa | Keliling pulau sentosa
| 20.00 | Vivocity | Makan malam
| 21.00 | Hotel XYZ | Tidur
Jumat | 08.00 | Hotel XYZ | Persiapan jalan-jalan
| 09.00 | Singapore Zoo | Keliling Kebun Binatang
| 14.00 | Orchard Road | Belanja
| 19.00 | Night Safari | Kebun Binatang Waktu Malam
| 22.00 | Hotel XYZ | Tidur
Sabtu | 08.00 | Hotel XYZ | Persiapan jalan-jalan
| 09.00 | Jurong Bird Park | Keliling Taman Burung
| 15.00 | Little India | Keliling Little India
| 18.00 | Bugis Street | Makan Malam
| 20.00 | Singapore Flyer | Pemandangan malam
| 23.00 | Hotel XYZ | Tidur
Itinerary Hari Terakhir
Di hari terakhir tidak banyak aktivitas yang anda lakukan, karena anda harus mempersiapkan barang-barang anda untuk checkout sebelum pukul 12.00.
Yang paling mungkin anda lakukan adalah datang ke bandara sepagi mungkin, dan berjalan keliling bandara sambil menunggu pesawat.
Itinerary Hari Ke-5
=================================================================================
Hari | Jam | Tujuan | Keterangan
=================================================================================
Minggu | 10.00 | Hotel XYZ | Checkout + Sarapan
| 11.00 | Bandara Changi | Keliling bandara
| 14.00 | Bandara Changi | Pulang ke Jakar
Wisata ke Singapura dengan Anak-anak
Berwisata memang asyiknya jalan bersama keluarga. Namun perlu diketahu tidak semua tempat, baik untuk dikunjungi bersama anak-anak. Sebaiknya anda mengunjungi tempat wisata yang didesain dan menyenangkan bagi anak-anak.
Berikut beberapa tip dan tempat yang bagus untuk dikunjungi bersama anak anda:
Singapore Botanical Garden
Singapore Botanical Garden
Singapore Botanical Garden adalah kebun raya semacam taman raya Bogor. Di sini di tanam berbagai macam tanaman dari seluruh penjuru dunia, khususnya dari wilayah Asia.
Tempat ini sangat luas. Di tempat ini anak-anak anda dapat belajar mengenal nama tanaman-tanaman yang ada di sana. Anak anda juga dapat belajar manfaat tanaman tertentu bagi manusia.
Anda juga dapat mengunjungi National Orchid Garden yang berada di dalam kebun raya ini. Anak-anak anda dapat belajar mengenali berbagai macam tanaman anggrek dari penjuru dunia. Dari anggrek yang mudah ditemui, sampai anggrek yang langka ada di sini. Info lebih lanjut silakan lihat Kebun Raya Singapura.
Universal Studios Singapore
Universal Studio Singapore
USS adalah taman hiburan terkenal semacam Dunia Fantasi Ancol. Tentunya liburan bersama anak wajib mengunjungi tempat ini.
Tidak semua tempat bisa dikunjungi oleh anak-anak, wahana tertentu hanya bisa dikunjungi oleh seseorang yang bertinggi badan tertentu.
Namun jangan khawatir, banyak wahana yang didesain untuk anak-anak. Anak anda tidak akan kecewa masuk ke USS ini. Info lebih lanjut silakan lihat Universal Studio.
Singapore Zoo
Singapore Zoo
Walaupun anda sudah sering ke kebun binatang di Indonesia, tidak ada salahnya anda mencoba mengunjungi Singapore Zoo.
Singapore Zoo bersih dan tertata rapi sehingga anda dan anak anda tidak akan kecewa mengunjungi tempat ini.
Anak-anak anda bisa belajar tentang nama hewan, dan seluk beluknya di tempat ini. Info lebih lanjut silakan lihat Kebun binatang Singapura.
Night Safari
Night safari adalah perjalanan malam hari melihat hewan di malam hari. Melihat aktivitas kebun binatang di malam hari, dengan dipandu oleh pemandu yang berpengalaman tentunya pelajaran yang berharga bagi anak anda.
Anak anda dapat belajar tentang aktivitas binatang di malam hari.
Jurong Bird Park
Jurong Bird Park
Jurong Bird Park adalah taman burung yang cukup besar. Berisi ribuan burung dari seluruh penjuru dunia.
Selain menjadi tempat konservasi, tempat ini merupakan tempat wisata yang menarik bagi keluarga.
Anak anda bisa belajar tentang jenis-jenis burung dari seluruh penjuru dunia. Info lebih lanjut silakan lihat Taman Burung Jurong.
Museum
Di Singapura banyak terdapat museum, antara lain National Museum, Singapore Art Museum, dan Asian Civilisations Museum.
Singapore sangat memperhatikan museum mereka. Museum-museum tersebut tertata rapi dan bersih. Anda tidak akan kecewa masuk ke museum-museum tersebut.
Di museum ini anak anda bisa belajar banyak hal mulai dari sejarah, seni, kebudayaan, dan lain-lain.
Hindari Daerah Red District
Sebaiknya anda menghindari daerah red district seperti daerah Geylang pada malam hari. Daerah itu tidak nyaman untuk dikunjungi bersama keluarga pada malam hari.
Di pinggir jalan, bila malam menjelang kios-kios makan akan penuh orang duduk sambil makan atau minum bir. Kurang nyaman rasanya bila bersama keluarga melewati kerumunan orang-orang tersebut.
Untuk tip memilih penginapan murah silakan lihat penginapan murah Singapura.
Itinerary Wisata Bersama Anak
Membuat planning liburan cukup penting agar anda bisa merencanakan liburan yang menyenangkan. Membuat itinerary yang tepat dan realistis sangatlah penting.
Pertanyaan Seputar MRT di Singapore
Kereta MRT (source: sxc.hu)
MRT adalah salah satu alat transportasi utama di Singapura. MRT adalah jaringan kereta yang menghubungkan banyak tempat di Singapura.
Berikut adalah beberapa pertanyaan yang sering ditanyakan tentang MRT.
Di mana bisa mendapatkan peta MRT Singapura?
Peta MRT Singapura dapat anda dapatkan di brosur-brosur wisata di bandara. Brosur-brosur tersebut dapat anda ambil gratis di dekat area keluar imigrasi. Untuk informasi lebih lanjut silakan lihat Cara membaca peta MRT.
Di mana dowload peta MRT Singapura?
Silakan download peta MRT di sini.
Jam berapa MRT beroperasi?
MRT beroperasi sekitar jam 6.00 pagi sampai tengah malam. Untuk info lebih lanjut silakan buka Naik MRT di Singapura.
Berapa tarif tiket MRT?
Harga tiket MRT bervariasi tergantung jarak tempuh, dari beberapa sen hingga beberapa dollar. Untuk info lebih lanjut silakan buka Naik MRT di Singapura.
Bagaimana cara naik MRT?
Cara naik MRT, tentu saja beli dulu tiketnya di mesin tiket. Tiket berupa kartu smartcard yang harus digesek ketika masuk dan keluar stasiun. Untuk lebih jelas silakan lihat Cara Naik MRT di Singapura.
Bagaimana cara beli tiket MRT?
Ada beberapa jenis tiket yang bisa anda beli. Yang paling mudah adalah beli standard ticket yang bisa anda beli di mesin tiketing. Anda juga bisa membeli kartu EZ-Link Card atau Singapore Tourist Pass, agar lebih mudah dalam melakukan pembayaran. Untuk info lebih lanjut silakan buka Beli Tiket MRT di Singapura.
Apa itu EZ-Link Card?
EZ-Link adalah kartu e-money, yang bisa anda isi uang di dalamnya. Kartu ini dapat anda pergunakan untuk naik MRT, naik bus, dan masuk tempat wisata. Untuk informasi lebih lanjut tentang EZ-Link Card silakan buka Apa itu EZ-Link Card?
Apa itu Singapore Tourist Pass (STP)
STP adalah kartu pass (kartu terusan) yang anda bisa gunakan untuk naik MRT dan bus tanpa perlu membeli tiket lagi. Kartu STP didesain untuk turis yang tinggal di Singapura selama beberapa hari saja. Untuk informasi lebih lanjut silakan lihat Apa itu Singapore Tourist Pass?
Di mana letak stasiun MRT di Bandara Changi?
Stasiun MRT di Bandara Changi letaknya di terminal 2, agak jauh dari pintu keluar. Ikuti petunjuk arah Train to City.
Bila anda di terminal 1 atau terminal 3, naiklah sky train ke terminal 2 terlebih dahulu.
Bagaimana cara naik MRT dari Changi ke Bugis?
Bila anda mau ke Bugis, silakan ke stasiun MRT di terminal 2. Berikut urutan naik keretanya:
naik kereta dari Changi jurusan Tanah Merah
turun di Tanah Merah, pindah ke kereta jurusan Joo Koon
turun di stasiun Bugis
untuk lebih jelasnya silakan lihat Peta MRT Singapura
Bagaimana cara naik MRT dari Changi ke Orchard?
Bila anda mau ke Orchard road, silakan ke stasiun MRT di terminal 2. Berikut urutan naik keretanya:
naik kereta dari Changi jurusan Tanah Merah
turun di Tanah Merah, pindah ke kereta jurusan Joo Koon
turun di City Hall, pindah kereta jalur merah ke jurusan Jurong East
turun di stasiun Orchad
untuk lebih jelasnya silakan lihat Peta MRT Singapura
Bagaimana cara naik MRT dari Changi ke Universal Studio Singapora (USS)?
USS letaknya di dalam pulau Sentosa, jadi semua transportasi ke pulau Sentosa sama dengan transportasi ke USS. Berikut urutan naik MRT bila mau ke Sentosa Island:
naik kereta dari Changi terminal 2 ke jurusan Tanah Merah
turun di Tanah Merah, pindah ke kereta jurusan Joo Koon
turun di Outram Park, pindah ke kereta jalur ungu ke Harbour Front
turun di Harbour Front, kemudian keluar ke arah Vivo City
dari Vivo City anda bisa naik bus yang letaknya di depan mall; jalan kaki lewat board walk ke Sentosa Island; atau naik sky train di lantai 3 mall VivoCity
untuk informasi lebih lanjut silakan buka Universal Studio Singapore dan Peta MRT Singapura
Bagaimana cara naik MRT dari Changi ke kebun binatang Singapore Zoo?
Singapore Zoo letaknya agak jauh dari terminal MRT, jadi anda perlu naik bus juga. Berikut adalah urutan naik MRT bila mau ke Singapore Zoo:
naik kereta dari Changi terminal 2 ke jurusan Tanah Merah
turun di Tanah Merah, pindah ke kereta jurusan Joo Koon
turun di City Hall, pindah kereta jalur merah ke jurusan Jurong East
turun di stasiun Ang Mo Kio, dan cari terminal bus dekat situ
naik bus nomor 138 dan turun di Singapore Zoo
untuk lebih jelasnya silakan lihat Peta MRT Singapura
Bagaimana cara naik MRT dari Changi ke taman burung Jurong Bird Park?
Jurong Bird Park agak jauh dari terminal MRT, anda perlu naik bus setelah dari stasiun. Berikut adalah urutan naik MRT bila mau ke Jurong Bird park:
naik kereta dari Changi terminal 2 ke jurusan Tanah Merah
turun di Tanah Merah, pindah ke kereta jurusan Joo Koon
turun di stasiun Boon Lay, dan cari terminal bus dekat situ
naik bus SBS nomor 194 atau 251, dan turun di Jurong Bird Park
untuk lebih jelasnya silakan lihat Peta MRT Singapura
Kalau mau ke Mustafa, Little India turun di stasiun mana?
Anda dapat naik MRT jalur ungu dan turun di stasiun Farrer Park. Anda juga bisa turun di stasiun Little India namun harus jalan jauh untuk ke Mustafa.
Kalau mau ke Merlion Park, turun di stasiun mana?
Anda dapat naik MRT jalur hijau/merah dan turun di Raffless Place. Dari Raffless Place jalan ke arah Boat Quay/Hotel Fullerton. Dari Hotel Fullerton seberangi jalan ke arah Merlion Park.
Kalau mau ke Marina Bay, turun di stasiun mana?
Anda dapat naik MRT jalur kuning dan turun di Bayfront. Anda juga dapat turun di stasiun Marina Bay, namun harus jalan agak jauh.
Kalau mau ke Geylang, turun di stasiun mana?
Anda dapat naik MRT jalur hijau dan turun di stasiun Ajunied. Dari stasiun Aljunied jalan kaki sebentar ke arah Geylang street.
Kalau mau ke Boat Quay, turun di stasiun mana?
Anda dapat naik MRT jalur hijau/merah dan turun di Raffless Place. Dari Raffless Place silakan jalan ke arah Boat Quay.
Hotel murah dekat stasiun MRT?
Pada umumnya hotel letaknya dekat dengan stasiun MRT. Untuk informasi lebih lanjut tentang hotel murah bisa dilihat di sini.
Salah satu transportasi utama di Singapura adalah bus. Ada dua bus umum utama yaitu SBS Transit dan SMRT. Cara naik dan cara pembayaran bus berbeda dengan di Indonesia. Jadi orang Indonesia yang baru pertama kali ke Singapura harus tahu sistemnya biar tidak kagok.
Di Singapura tidak ada kondektur atau kernet, adanya cuma sopir; jadi jika bayar bus langsung ke sopirnya.
Di sini juga tidak bisa menyetop bus di sembarang tempat atau di sembarang halte. Hanya di halte tertentu bus tersebut berhenti.
Bus mulai beroperasi dari pukul 5.00 sampai tengah malam. Namun menjelang tengah malam kadang tidak semua bus lewat. Jadi perhatikan jam beroperasi busnya.
Bayar Tiket
Bila anda bayar pakai cash, bayar dengan uang pas; karena sopir tidak punya kembalian. Bila uang tidak pas dan memaksa naik, anda bisa kena denda dan bayarnya jadi tambah mahal. Harga tiket bus cash bisa dilihat di papan pengumuman halte.
Agar perjalanan anda nyaman, dan tidak perlu menyiapkan uang pas; sebaiknya anda membeli EZ-link card atau Singapore Tourist Pass (STP). Informasi lebih lanjut bisa dilihat Beli Kartu EZ-link Card dan Beli Kartu Singapore Tourist Pass.
Jika anda pakai kartu ezlink atau Singapore Tourist Pass (STP), sebelum masuk bus anda wajib men-tap kartu tersebut. Sopir akan memperhatikan satu-satu apakah penumpang sudah membayar atau men-tap kartunya.
Naik Bus
Bus hanya berhenti di halte-halte tertentu. Tidak sembarang halte bus bisa berhenti, kadang bus malah tidak berhenti di halte sebelahnya. Jadi perhatikan di halte mana saja bus berhenti.
Silakan lihat peta jalur bus yang ada di halte. Jalan-jalan mana saja yang dilewati terpampang jelas. Perkiraan jam berapa bus tersebut datang juga ada di situ.
Tentukan tujuan dan cari nomor bus yang sesuai. Lambaikan tangan untuk menyetop bus di halte tersebut.
Untuk naik bus penumpang harus lewat dari pintu depan, pintu di sebelah sopir. Pintu bagian tengah khusus untuk keluar.
Naik bus harus antri dengan tertib, ikuti jalur-jalur atau tanda-tanda yang telah disediakan. Sopir akan sabar menunggu semua penumpang masuk.
Turun dari Bus
Karena bus hanya berhenti di halte-halte tertentu saja, maka anda perlu mengetahui halte tujuan. Sebelum sampai di halte tujuan, pencet tombol merah yang ada tiang besi dekat kursi. Bila mendengar bel, sopir akan berhenti di halte tujuan terdekat.
Bila anda kelewatan halte, anda tidak bisa turun di tengah jalan. Anda harus turun di halte tujuan selanjutnya.
Penumpang turun bus dari pintu tengah. Namun jika sulit keluar dari pintu tengah, dari pintu depan juga bisa. Bila mau keluar dari pintu depan sebaiknya tanya dulu, apakah boleh keluar dari pintu depan.
Bila anda bayar pakai kartu EZ-link atau STP, jangan lupa untuk men-tap lagi kartunya sebelum keluar, agar kelebihannya bisa dikembalikan.
Di dalam Bus
Bila anda berdiri di dalam bus jangan lupa pegangan, karena bus kadang berhenti mendadak. Bila anda tidak berpegangan anda bisa terlempar dan luka. Khusus untuk penumpang paling belakang tengah kadang disediakan sabuk pengaman untuk mencegah jatuh ketika bus berhenti mendadak.
Di dalam bus ada kursi khusus untuk penumpang lanjut usia atau ibu hamil (reserved seat). Sebaiknya anda jangan duduk di situ. Bila anda duduk di situ dan ada penumpang yang berhak maka anda harus merelakan tempat duduk tersebut untuk penumpang yang berhak tersebut.
Di dalam bus memang kadang tidak ada tanda dilarang makan/minum. Namun anda jangan makan/minum atau merokok untuk menghindari denda dan menghormati penumpang lainnya.
MRT
Transportasi utama selain bus, adalah MRT. Harga tiket MRT relatif lebih mahal, namun lebih cepat sampai, dan gampang rutenya. Untuk informasi lebih lanjut tentang MRT dapat dilihat di Naik MRT di Singapura.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment