Mantan Presiden Afrika Selatan, Nelson Mandela, meninggal dunia pada usia 95 tahun setelah menjalani perawatan karena infeksi paru-paru selama tiga bulan belakangan.
Dalam pernyataan yang disiarkan oleh stasiun TV nasional Afrika Selatan, Presiden Jacob Zuma mengatakan Mandela 'pergi dengan damai'.
• .
"Bangsa kita kehilangan putra terbaiknya," kata Zuma.
Pemenang Hadiah Nobel Perdamaian ini sudah menjadi salah satu ikon dunia dan pernah dipenjara selama 27 tahun di bawah rezim aparteid Afrika Selatan.
Sejak tahun 2004 Mandela sudah jarang mengikuti kegiatan masyarakat umum walau sempat muncul saat Piala Dunia Afrika Selatan 2010.
"Yang membuat Nelson Mandela agung adalah sejatinya yang membuat dia sebagai manusia. Kita melihat dalam dirinya apa yang kita lihat di dalam diri kita," tambah Zuma.
"Rekan setanah air Afrika Selatan, Nelson Mandela membawa kita bersama dan kebersamaan yang membuat kita mengucapkan perpisahan."
Sebelum pengumuman ini, di luar rumah Mandela di kawasan pinggiran Johannesburg, Hoghton, terlihat kumpulan keluarga yang tidak biasa, seperti dilaporkan wartawan BBC, Mike Wooldridge.
Sejak keluar dari rumah sakit, kantor kepresidenan Afrika Selatan berulang kali menyebutkan kondisi Mandela dalam keadaan kritis namun stabil.
Dia meraih Nobel Perdamaian pada tahun 1993 dan terpilih sebagai presiden kulit hitam pertama Afrika Selatan tahun 1994 sebelum mengundurkan diri setelah lima tahun menjabat.
Obama akan saksikan film tentang Mandela
Film yang didasarkan atas otobiografi Nelson Mandela, Long Walk to Freedom, akan disaksikan Presiden Barack Obama di Gedung Putih.
Film tentang kehidupan mantan presiden Afrika Selatan itu telah lama mendapatkan dukungan Mandela dan tim produksi juga bekerja sama dengan pihak keluarga.
• .
Perusahaan film Weinstein Co mengatakan kepada kantor berita Associated Press bahwa Obama akan menyaksikan film itu Kamis (07/11) di Gedung Putih didampingi putri Mandela Zindzi dan Zenani, serta bintang film Idris Elba dan Naomie Harris.
Film itu juga akan diputar tanggal 20 November mendatang di Kennedy Centre yang diorganisir oleh mantan Menteri Luar Negeri AS, Hillary Clinton.
Mandela: Long Walk to Freedom akan diputar di bioskop-bioskop Amerika tanggal 29 November mendatang.
'Dua sisi Mandela'
Film Mandela yang diputar perdana di Johannesburg tanggal 3 November lalu berkisah tentang figur Mandela hingga menjadi dewasa dan saat ia mendekam selama 27 tahun di penjara.
Film ini juga mengangkat saat ia bekerja sebagai kuasa hukum serta aktivitas politik sebelum pemilihan umum tahun 1994.
Pada saat muda, Mandela diceritakan sebagai pria yang senang berganti pacar dan kasar terhadap istri pertamanya, Evelyn.
Bintang film yang memerankan Mandela, Idris Elba mengatakan film itu menggambarkan "dua sisi" karakter Mandela "bagus dan buruk".
Pegiat antiapartheid yang kini berusia 95 tahun Klikkeluar dari rumah sakit bulan September lalu setelah tiga bulan dirawat karena infeksi paru-paru.
Presiden Amerika Serikat Barack Obama mengatakan keberanian moral mantan Presiden Afrika Selatan Nelson Mandela merupakan inspirasi bagi dunia.
Obama mengatakan hal itu di ibukota Afrika Selatan, Pretoria, setelah mengadakan perundingan dengan Presiden Jacob Zuma pada Sabtu (29/06).
• .
"Luapan cinta yang kita saksikan selama beberapa hari terakhir menunjukkan bahwa kemenangan Nelson Mandela dan bangsanya menyentuh sesuatu yang paling mendalam bagi semangat manusia; kerinduan akan keadilan dan martabat yang tidak mengenal ras, kelas, kepercayaan dan negara," kata Presiden AS.
Ia bertemu secara pribadi dengan sejumlah anggota keluarga Nelson Mandela di Pusat Nelson Mandela, Johannesburg.
Pertemuan berlangsung selama 30 menit. Gedung Putih mengatakan Presiden Obama bertemu dengan dua putri Mandela dan beberapa cucunya.
Dalam kunjungan ke Afrika Selatan kali ini, Obama tidak akan menjenguk Mandela (94) yang sedang dirawat di rumah sakit karena infeksi paru-paru.
Menurut Gedung Putih, keputusan ini diambil atas dasar pertimbangan keluarga Mandela.
Menelepon istri Mandela
"Luapan cinta yang kita saksikan selama beberapa hari terakhir menunjukkan bahwa kemenangan Nelson Mandela dan bangsanya menyentuh sesuatu yang paling mendalam bagi semangat manusia; kerinduan akan keadilan dan martabat yang tidak mengenal ras, kelas, kepercayaan dan negara."
Barack Obama
Dalam pernyataan yang disampaikan setelah pertemuan dengan keluarga Mandela, Obama menyampaikan penghargaan atas pencapaian mantan pemimpin antiapartheid itu dalam membangun Afrika Selatan yang bebas dan menjadi sumber inspirasi bagi penduduk dunia.
Menurut Obama, warisan itu harus dihargai oleh semua orang dalam hidup mereka.
Obama juga menelepon istri Mandela, Graça Machel, yang menunggui Mandela di rumah sakit di Pretoria.
Machel mengatakan ia mendapat kekuatan dari Presiden Obama. Pesan-pesan dan luapan dukungan, katanya, membuatnya kuat dan pesan-pesan itu telah disampaikan kepada suaminya.
Sementara itu polisi Afrika Selatan mengeluarkan granat kejut di Soweto untuk membubarkan pengunjuk rasa yang menentang kunjungan Presiden Barack Obama ke Afrika Selatan.
.
Duka warga Afrika Selatan untuk Mandela
Kabar meninggalnya mantan presiden Afrika Selatan menyebar cepat dan membuat ratusan orang berkumpul di luar rumah Nelson Mandela di Houghton, Johannesburg.
Suasana tidaklah muram, tetapi lebih tampak hidup. Sejumlah orang bernyanyi dan bergoyang. Seorang pria meniupkan Vuvuzela, terompet plastik yang banyak dipakai pada Piala Dunia 2010 yang berlangsung di negara itu..
Sekumpulan orang datang menuju rumah dan berteriak: "Nelson!"
Mereka mengambil foto, menyalakan lilin, memberikan bendera nasional, dan rangkaian bunga. Sebuah potret Mandela yang sedang tersenyum diletakan pada sebuah pohon dengan tulisan: "Beristirahatlah dalam damai, Madiba."
"Saya kecewa, saya sedih,'' kata Thumelo Madikwe, seorang akuntan berusia 29 tahun, seperti dilaporkan AP.
"Tetapi di saat yang bersamaan, dia sudah menjalani hidup dan dia menjalaninya dengan sangat baik. Tidak apa-apa dia pergi. Dia sudah tua."
Ini tak hanya tampak seperti duka, tetapi juga sebuah perayaan bagi kehidupan Mandela yang telah menginspirasi banyak orang.
Mandela Klikmeninggal dunia pada usia 95 tahun setelah menjalani perawatan karena infeksi paru-paru selama tiga bulan terakhir.
Perjuangan
"Dia lebih besar dari kehidupan. Kami tidak akan lagi menemukan orang seperti dia."
George Bizos
Di Lapangan KlikNelson Mandela di kompleks perumahan elit Sandton, Johannesburg, enam orang berdiri di depan patung Mandela setinggi enam meter.
Dua orang berkulit putih, dua berkulit hitam, dan dua lagi keturunan Indian, mewakili "ragam bangsa" di negara itu yang Mandela perjuangkan dalam hidupnya.
"Selama 23 tahun, saya mengikuti jalan pria ini sejak dia dibebaskan," kata Sonja Pocock, pria berkulit putih berusia 46 tahun.
"Saya berasal dari rezim lama. Dia seperti kakek saya. Dia adalah kakek saya."
"Saya menyanjungnya. Dia berjuang untuk kebebasan dan kesetaraan," kata yang lain. "Bahkan jika sebagian orang mengatakan dia adalah teroris, dia tetap teguh pada pendiriannya."
"Setiap orang memiliki hak untuk hidup. Tidak peduli apakah dia kaya, miskin, hitam, atau putih. Itulah yang dia perjuangkan, dan untuk pengampunan."
Pembela hak asasi manusia George Bizos mengatakan kepada televisi ENCA bahwa Mandela, seorang teman lama, tidak pernah goyah dalam dedikasinya untuk cita-cita non-rasial dan demokratis.
''Dia lebih besar dari kehidupan,'' kata Bizos. ''Kami tidak akan lagi menemukan orang seperti dia.''
Penghormatan tokoh dunia untuk Mandela
Para pemimpin dunia memberikan penghormatan kepada mantan Presiden Afrika Selatan Nelson Mandela yang baru saja meninggal dunia pada usia 95 tahun.
Pemimpin Spiritual Tibet Dalai Lama
"Ia adalah seseorang dengan keberanian, prinsip dan martabat yang tak perlu dipertanyakan lagi, seorang manusia luar biasa yang hidupnya bermakna. Saya berdoa untuk dirinya."
Presiden Afrika Selatan Jacob Zuma
• .
"Rakyat kita kehilangan seorang ayah. Meskipun kita tahu hari ini akhirnya akan datang juga, kita sangat kehilangan.
Perjuangannya yang tak henti-hentinya untuk kemerdekaan membuatnya dihargai dunia. Bangsa kita kehilangan kehilangan putra terbaiknya."
Presiden Amerika Serikat Barack Obama
"Kita telah kehilangan salah seorang manusia yang paling berpengarug, berani dan sangat baik yang kita alami di dunia.
Melalui kebesaran jiwa yang sangat besar dan kemauan tinggi untuk mengorbankan kebebasannya sendiri bagi kemerdekaan orang lain, Madiba mengubah Afrika Selatan dan menyentuh kita semua.”
Perdana Menteri Inggris, David Cameron
"Cahaya besar telah padam dari dunia. Nelson Mandela merupakan pahlawan pada zaman sekarang. Saya telah meminta agar bendera di Downing Street Nomor 10 dikibarkan setengah tiang."
Sekjen PBB Ban Ki-moon
Nelson Mandela adalah raksasa bagi keadilan dan inspirasi manusia bersahaja. Banyak pihak di dunia dipengaruhi oleh perjuangan tanpa pamrih untuk martabat manusia, persamaan dan kemerdekaan. Ia menyentuh hidup kita dengan cara pribadi yang dalam."
Komentar-komentar lain
Melalui Twitter, Presiden Dewan Eropa, Herman Van Rompuy, mengatakan bahwa Mandela merupakan salah seorang politikus besar pada zaman sekarang.
"Marilah kita mengenangnya dengan komitmen kolektif pada demokrasi," katanya.
Masih dari Eropa, Ketua Komisi Eropa Jose Manuel Barroso mengatakan, "Mandela mengubah jalur sejarah bagi rakyatnya, negaranya, dan benuanya dan dunia."
Sementara itu dermawan Amerika Serikat, Bill Gates dan istrinya Melinda, mengatakan, "Dari tahanan menjadi presiden, Nelson Mandela tidak pernah capai mewujudkan persamaan dan keadilan bagi rakyatnya."
Menurut mantan Presiden Amerika Serikat, Bill Clinton, dunia sekarang lebih baik karena kehidupan yang pernah ditempuh Mandela.
"Hari ini dunia kehilangan salah seorang pemimpin paling penting dan salah seorang paling baik di dunia," tutur Clinton. (Laporan BBC)
No comments:
Post a Comment