!-- Javascript Ad Tag: 6454 -->

Wednesday, December 4, 2013

Perusahaan AS harus berpikir lebih global






Perusahaan AS harus berpikir lebih global

Menteri Perdagangan AS Penny Pritzker pada Rabu mengatakan bahwa inisiatif nasional pemerintahan Obama untuk menggandakan ekspor AS dalam lima tahun bukan hanya tentang angka, tetapi tentang mengubah pola pikir masyarakat terhadap perdagangan global.

"Kita perlu mengubah DNA dari cara berpikir bisnis tentang pasar," katanya di sebuah acara yang disponsori oleh Atlantic, sebuah majalah Amerika yang didirikan pada 1857 di Boston yang dilansir Reuters.

Menanggapi pertanyaan tentang apakah tujuan Presiden AS Barack Obama untuk menggandakan ekspor AS pada 2015 dapat dicapai, Pritzker mengatakan inisiatif yang diumumkan oleh Presiden pada 2010, tidak harus dipahami hanya sebagai angka, tetapi sebagai upaya untuk meningkatkan daya saing perusahaan AS di seluruh dunia, karena sekitar 95 persen pelanggan berada di luar Amerika Serikat.

Dia mencatat bahwa 10 juta pekerja di Amerika Serikat sekarang didukung oleh ekspor, 1,3 juta di antaranya telah dibuat sejak 2009. Dalam pengertian ini, tujuan ekspor dua kali lipat adalah "baik untuk para pekerja Amerika dan baik untuk perusahaan Amerika Serikat."

Pritzker menekankan bahwa agenda ekonomi Presiden sangat sejalan dengan komunitas bisnis, apakah itu tentang perdagangan dan investasi, reformasi imigrasi atau reformasi pajak perusahaan.

Dia juga menguraikan prioritas departemennya, berjanji bahwa pihaknya akan memfokuskan pekerjaan mendatangnya pada perdagangan dan investasi, inovasi serta ketersediaan data.

No comments:

Post a Comment